Shokugeki No Soma, Anime Kuliner Plus – Plus!

9edcb8f447b737317d875ad62e6a01a5

Menceritakan tentang seorang anak laki-laki bernama Soma Yukihira yang mempunyai mimpi untuk melampaui ayahnya dalam hal masak-memasak dan menjadi koki utama dari kedai kecil yang dimiliki ayahnya. Namun, saat Soma lulus dari sekolah menengah pertama, ayahnya, Joichiro Yukihimura, memutuskan untuk menerima pekerjaan lain yang harus membuatnya meninggalkan Jepang dan menutup kedai kecilnya. Soma yang menolak keputusan itu, malah mendapat tantangan dari ayahnya untuk bertahan hidup dan mengasah kemampuan memasaknya di sekolah kuliner terbaik di Jepang, dimana hanya 10% siswa yang mampu lulus dari sekolah itu setiap tahunnya. Apakah Soma Yukihira mampu bertahan dari sengitnya persaingan di sekolah barunya?

Kampret… ini anime kok mesum banget!

Seperti inilah kesan pertama yang saya dapatkan untuk anime ini. Saya benar-benar tidak menyangka akan mendapatkan konten vulgar di hampir setiap episode yang ada di Shokugeki no soma. Meskipun begitu, anime ini saya akui cukup menghibur, apalagi banyak dibumbui dengan aksi-aksi konyol dan kocak.

Siapa yang menyangka jika mencicipi makanan bisa membuat anda lupa diri? Bisa membuat anda seperti dibelai malaikat? Bisa membuat anda terlilit cumi-cumi? Bisa membuat anda berenang sambil dipeluk putri duyung? Atau untuk kasus yang lebih parah, bisa membuat anda hingga luka batin? Saya sampai tidak bisa menahan tawa dengan kekonyolan yang ditampilkan di anime ini.

07-Gotcha-Roast-Pork-Souma-Yukihira-Shokugeki-no-Soma-500x281Terlepas dari semua kontroversi dan blunder yang ada, elemen kompetisi dan persaingan juga menarik untuk diikuti. Selain itu, berbagai jenis makanan yang dihidangkan juga tidak kalah menggiurkan dengan makanan asli pada umumnya. Bahkan sempat ada satu episode yang membahas tentang tempe, bahan makanan asli dari Indonesia.

Saya pikir Shokugeki no Shoma bisa menjadi pilihan yang tepat untuk kalian yang merasa bosan, jenuh dan lelah dengan rutinitas sehari-hari.

Oh iya, saya juga mau tau siapa karakter favorit kalian dalam anime ini? Dan masakan apa yang paling anda gemari?

 

PS: Tidak disarankan untuk yang masih dibawah umur dan punya riwayat penyakit jantung, karena anime ini bisa membuat anda kejang-kejang!

 

22 comments

  1. Nice review! By the way, dan ini sebaiknya nggak direkomendasikan juga buat penonton anime pemula, takutnya mereka langsung shock lihat fan service hehe.

    Sekarang lumayan banyak channel youtube yang sengaja bikin masakan berdasarkan resep di anime ini lho, kata mereka resepnya realistis. Wajar aja sih, denger-denger authornya memang sering konsultasi sama chef asli. Jadi biar foodgasm-nya lebay, makanannya sebenernya realistis.

    Menjawab pertanyaan karakter favorit, saya suka Chef Shinomiya sama Nakiri Alice. 🙂

    Liked by 1 person

    1. Bahaya banget, bisa kejang-kejang abis nontonnya. 😂

      Foodgasm-nya​ memang parah banget lebaynya. But It’s funny sometimes hihi.

      Wah total banget ya mereka, jadi ga heran kalau detail bahan dan jenis masakan yang dijelasin itu reasonable.

      Chef Shinimiya memang keren banget. Charming, elegant, and cool. but also he is arrogant and selfish.

      Liked by 1 person

Leave a comment